Ketahui Fungsi Alarm Mundur Mobil

icon 7 March 2023
icon Admin

Terdapat dua jenis sensor yang umum digunakan, yaitu sensor elektromagnetik dan ultrasonik. Keduanya mempunyai fungsi yang sama, tapi cara kerja yang berbeda. 

  • Sensor Elektromagnetik

Alarm mundur dengan sensor elektromagnetik menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mendeteksi benda di belakang mobil. Sensor ini akan menentukan apa yang menjadi penghalang atau benda apa yang ada dekat mobil.

Sensor elektromagnetik memiliki cakupan yang cenderung lebih luas. Sehingga bisa mendeteksi lebih banyak objek yang ada di belakang mobil. 

  • Sensor Ultrasonik

Sedangkan sensor ultrasonik memanfaatkan gelombangn ultrasonik yang dipantulkan ke benda atau objek di belakang mobil. Biasanya sensor ultrasonik menggunakan 4 sampai 6 buah sensor untuk berfungsi. 

Sensor dipasang di bagian belakang mobil, tepatnya di area bumper. Teknologi ini akan mendeteksi benda atau objek yang ada di belakang. Ketika transmisi mobil ada dalam posisi mundur, sensor akan aktif secara otomatis.